Tak Kunjung Diperbaiki Kerusakan Pustu Talang Jaya OKI Kian Parah, Tenaga Kesehatan Khawatir Roboh

Kesehatan3513 views

OKI I STARINTI.COM- Puskesmas Pembantu (Pustu) Desa Talang Jaya, Kecamatan Sungai Menang, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), kondisinya sangat memprihatinkan. Bangunan Pustu yang sudah puluhan tahun tidak tersentuh perbaikan membuat para tenaga kesehatan yang bekerja di sana merasa khawatir dan takut.

“Sangat khawatir sekali, saat kami ingin bekerja takut roboh,” ungkap salah satu bidan desa setempat, Rabu (14/5/25)

Sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan di wilayah pelosok, para bidan desa ini meminta pemerintah untuk tidak diam saja dengan persoalan ini. “Kapan akan diperbaiki sudah lama kami menunggu. Apakah harus ada korban baru diperbaiki,” ungkapnya dengan penuh kekhawatiran.

Pimpinan Puskesmas Sungai Menang, Ahmad Rizal, SKM, MKes, membenarkan bahwa Pustu di Desa Talang Jaya sudah lama rusak. Pihaknya sudah menyampaikan proposal permohonan perbaikan ke Dinas Kesehatan.

“Sudah kami masukkan proposalnya ke Dinas Kesehatan,” ujar Rizal.

Permasalahan rusaknya Pustu ini bahkan sempat dibahas di Rapat Komisi IV DPRD OKI, namun hingga saat ini belum juga ada realisasi perbaikan. Keadaan ini membuat para tenaga kesehatan dan masyarakat setempat berharap agar pemerintah segera mengambil tindakan untuk memperbaiki Pustu yang menjadi fasilitas kesehatan vital bagi mereka.(DONI)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *