Program Seragam Gratis Diharapkan Dirasakan Seluruh Siswa, Guru Juga Harus Diperhatikan!!!

Pendidikan87 views

OKI I STARINTI. COM – Program bantuan seragam gratis yang dijanjikan Bupati dan Wakil Bupati OKI terpilih, Muchendi-Supriyanto mendapat apresiasi dari kalangan tenaga pendidik. Salah satunya Kepala SD Negeri 2 Lubuk Seberuk, Kecamatan Lempuing Jaya, Kastubi, M.Pd.

Menurut Kastubi, program bantuan seragam gratis ini sangat membantu masyarakat yang memliki anak sekolah. Namun dia berharap program ini bisa dirasakan seluruh siswa tanpa terkecuali.

Dikatakan Kastubi, sebenarnya program bantuan seragam sekolah sudah ada sejak dulu melalui Gerakan Nasional Orang Tua Asuh (GNOTA). “Namun tidak semua siswa mendapatkan bantuan ini karena yanh diprioritaskan bagi anak yatim dan siswa yang terancam putus sekolah. Setiap sekolah kemungkinan hanya empat orang siswa yang menerima bantuan seragam sekolah gratis tersebut. ” terang Kastubi, Selasa (15/1/25).

Oleh karena itu lanjut dia, program bantuan seragam sekolah gratis ini, jika tahun ini dilaksanakan diharapkan bisa merata untuk semua siswa, baik sekolah dasar maupun SMP.

Dirinya juga berharap, kepala Bupati OKI terpilih tidak hanya memberikan bantuan seragam sekolah kepada siswa, namun juga perlu diperhatikan bantuan seragam bagi para guru. “Ya seperti program terdahulu ada bantuan seragam dinas untuk para guru. Nah kalau bisa para guru juga diperhatikan. ” harap Kastubi.

Wakil Ketua PGRI Kabupaten OKI, Drs H Marlian, MM juga menyambut baik program bantuan seragam sekolah gratis yang digagas Bupati OKI, H Muchendi Mahzareki. “Program ini sangat membantu para orang tua akan kebutuhan seragam sekolah anak anak mereka. Kami sangat mendukung program ini. ” ujar Marlian.

Bupati OKI terpilih, Muchendi Mahzareki, SE menegaskan program bantuan seragam sekolah gratis akan dilaksanakan tahun ini secara bertahap. Pihaknya akan berkoordinasi dengan instansi terkait untuk pelaksanaan program ini. “InsyaAllah tahun ini kita laksanakan. ” janjinya. (DONI)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *