Ketua DPRD Prabumulih Sambut Hangat Silahturahmi Kajari Prabumulih dan Jajaran

Prabumulih3513 views

PRABUMULIH I STARINTI.COM – Kepala Kejaksaan Negeri Kota Prabumulih, Khristiya Lutfiasandhi, S.H., M.H., beserta para Kepala Seksi Kejaksaan Negeri Prabumulih melakukan silahturahmi ke Kantor DPRD Kota Prabumulih, Kamis (24/5/25).

Kedatangan Kajari Prabumulih beserta jajaran disambut langsung oleh pimpinan dan anggota legislatif di Kantor DPRD Kota Prabumulih yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Prabumulih Barat.

Ketua DPRD Kota Prabumulih, H. Deni Victoria, S.H., menyambut hangat kedatangan Kajari Prabumulih dan jajaran. “Selamat datang di rumah kami. Minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan bathin. Semoga hubungan baik yang terjalin selama ini antara Kejari dan DPRD Kota Prabumulih dapat semakin erat ke depannya,” ungkap Deni Victoria.

Kajari Prabumulih, Khristiya Lutfiasandhi, S.H., M.H., berterima kasih atas sambutan baik dari Ketua DPRD Prabumulih dan anggotanya. “Sebenarnya sudah lama sekali saya dan teman-teman Kejari Prabumulih ingin silahturahmi ke DPRD Prabumulih, namun waktunya kurang tepat. Baru sekarang kita bisa bertemu,” katanya.

Kajari Prabumulih menegaskan bahwa pertemuan ini murni silahturahmi dalam momen Idul Fitri, tanpa agenda khusus. “Tidak ada pertemuan khusus, murni silahturahmi momen Idul Fitri,” pungkasnya. Pertemuan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Kejari Prabumulih dan DPRD Kota Prabumulih.(SHELLA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *